software desain grafis terbaik

8 software desain grafis terbaik dan terpopuler

Kemampuan desain grafis yang kamu miliki tentu saja harus didukung dengan konsep, ide hingga software. Apalagi beberapa konsep grafis dengan detail yang sangat banyak akan melibatkan perlengkapan terbaik. Hal ini harus dipertimbangkan untuk mendapatkan olah digital yang ideal dengan waktu yang lebih cepat. Semakin baik perlengkapan seperti komputer atau laptop yang kamu gunakan biasanya akan memberikan kemudahan terhadap eksekusi dari olah digital itu. Saat ini ada banyak pilihan software yang bisa membantu kamu untuk menyelesaikan seluruh konsep desain grafis. masing-masing dari software desain grafis terbaik tersediap secara gratis atau berbayar dengan fitur yang berbeda.

software desain grafis terbaik

8 software desain grafis terbaik yang bisa kamu coba

Ada banyak rekomendasi software desain grafis yang bisa kamu gunakan. Tentu saja kamu juga harus mempertimbangkan seluruh fitur yang memudahkan proses olah digital. Biasanya beberapa software yang memiliki fitur lengkap dan fungsi ideal tersedia dengan cara berbayar. Namun, kamu juga bisa mencoba beberapa software gratis meskipun hanya memiliki fitur terbatas. Lakukan perbandingan terhadap seluruh software itu. Beberapa karakter dari desain grafis memang memiliki kebutuhan software dan fitur yang berbeda. Berikut ini ada 8 software desain grafis terbaik yang bisa menjadi referensi kamu seperti:

  1. Adobe Photoshop

Ini adalah salah satu dari software desain grafis terbaik yang sangat populer di kalangan fotografer atau desainer grafis. Lini produk dari Adobe ini memiliki fitur yang memang memudahkan proses editing untuk gambar atau foto. Berbagai fitur yang ditawarkan juga dianggap saling terintegrasi satu dengan lainnya. Kamu bisa membuat beberapa gambar seperti logo, banner, stiker, t-shirt dan lainnya. Filter dan efek yang dimiliki adobe Photoshop memang lebih banyak dikhususkan untuk editing foto dan gambar. Software ini tersedia untuk sistem operasi windows dan Mac OS dengan sistem berbayar. Namun, Adobe selalu memberikan update atau pembaruan terhadap fitur yang kamu inginkan.

 

  1. Corel Draw

Rekomendasi lain untuk software yang digunakan desainer grafis adalah Corel Draw. Software ini memang sangat populer karena berbagai fitur hingga penggunaannya yang sangat mudah. Tampilan atau interface dari software ini juga cukup mudah dipahami oleh orang awam sekalipun. Corel Draw memang sering dipakai untuk mengedit hingga membuat desain grafis dari berbagai konsep. Fitur dan tools yang tersedia dari software ini juga bisa digunakan dengan sangat mudah. Kamu bisa membuat logo, desain karakter, banner dan lainnya dengan sangat mudah. Format penyimpanan file juga terdiri dari beberapa bagian. Kamu bisa melakukan ekspor atau import file agar mudah dibaca oleh software ini. Software ini tersedia dengan sistem berbayar.

  1. Adobe InDesign

Software desain grafis terbaik lainnya yang banyak digunakan adalah Adobe InDesign. Software ini memang lebih sering digunakan untuk pembuatan brosur atau desain dari buku. Selain itu, beberapa media besar dalam bidang percetakan juga kerap menggunakan software ini sebagai salah satu rekomendasi. Tampilan desain dari aplikasi yang terlihat sangat detail didukung dengan banyak fitur. Selain itu, software ini juga memiliki berbagai tools yang memudahkan proses pembuatan berbagai desain percetakan. Adobe sering melakukan pembaruan terhadap tools dan fitur yang dibutuhkan oleh para penggunanya. Kamu harus mengeluarkan biaya untuk menikmati seluruh fitur dari software ini.

 

  1. Adobe Illustrator

Kamu juga bisa menggunakan Adobe Illustrator untuk memudahkan proses olah digital dan mendapatkan karya desain grafis yang sangat baik. Software ini memang sering dianggap hampir mirip dengan photoshop. Namun, bagi kamu yang membutuhkan fitur atau tools untuk menggambar vektor dan berbagai karakter grafis lainnya sebaiknya gunakan software ini. Apalagi software ini didukung dengan berbagai fitur dan tools yang sangat ideal. Kamu bisa mendesain vektor buatan sendiri, karakter animasi, tshirt, logo dan lainnya dengan mudah. Bahkan, software ini juga memiliki fitur integrasi dengan photoshop yang memudahkan proses olah digital dari format lainnya. Sama seperti software populer lainnya kamu harus mengeluarkan biaya dengan jumlah tertentu untuk menggunakan Adobe Illustrator.

 

  1. Inkspace

Pilihan software desain grafis yang bisa kamu gunakan adalah Inkspace. Sekilas software ini memang hampir mirip dengan photoshop dan coreldraw. Interface dari software yang sangat sederhana dengan dukungan tools dan fitur akan memberikan kenyamanan dalam penggunaan. Selain itu, software ini juga memiliki banyak fitur yang hampir mirip dengan software desain grafis lainnya. Tentu saja ini akan memudahkan kamu untuk menggambar berbagai karya grafis termasuk vektor dan karakter animasi lainnya. Meskipun memiliki fitur yang sangat baik namun software ini tidak membutuhkan spesifikasi hardware yang sangat tinggi. Apalagi Inkspace tersedia secara gratis karena bersifat open source. Kamu bisa menggunakan seluruh fitur dan mendapatkan pembaruan tools dengan cukup mudah.

 

  1. AAA Logo

Software lain untuk desain grafis yang bisa kamu gunakan adalah AAA Logo. Software ini memang dikhususkan untuk memudahkan pembuatan logo. Ada beberapa template konsep yang telah disediakan oleh developer software ini. Kamu bisa menentukan ukuran, karakter setiap sisi hingga pilihan warna. Software ini memiliki interface yang sederhana sehingga memudahkan kamu untuk menggunakan seluruh fitur dengan sangat cepat. Penyimpanan format file juga tersedia beberapa jenis. Jangan khawatir karena software ini juga cukup ringan digunakan untuk berbagai perangkat komputer.

 

  1. Macromedia Freehand

Ini adalah salah satu software yang juga sering digunakan para desainer grafis. Beberapa orang memang menilai bahwa software ini memiliki kemiripan dengan lainnya. Apalagi fitur dan tools juga terlihat hampir sama. Namun, interface dari Macromedia Freehand juga cukup mudah dan tidak terlalu berlebihan. Kamu bisa menggunakan berbagai fitur karena penempatan bisa disesuaikan dengan keinginkan. Selain itu, tools yang tersedia juga memiliki fungsi yang sangat ideal sehingga proses yang dibutuhkan untuk membuat desain grafis menjadi lebih cepat. Detail dari karakter untuk setiap desain grafis memang terlihat sangat sempurna. Software ini bisa digunakan dengan cukup mudah karena tidak membutuhkan spesifikasi laptop atau komputer yang sangat tinggi. Pembaruan fitur juga bisa kamu dapatkan dengan mudah.

 

  1. Xara Designer

Rekomendasi software grafis lainnya yang memberikan kemudahan bagi penggunanya adalah Xara Designer. Software ini memang memiliki banyak fitur yang hampir mirip dengan software lainnya. Namun, kamu bisa menggunakan seluruh fitur dan tools untuk membuat berbagai karakter dan desain grafis. Biasanya software ini sering digunakan untuk membuat vektor, logo, banner, stiker, poster hingga desain dari berbagai furnitur interior. Ukuran file dari software ini tidak terlalu besar bila dibandingkan dengan software grafis populer lainnya. Metode penyimpanan file bisa disesuaikan dengan keinginan kamu. Tampilan dari software grafis ini terlihat sangat elegan dan memudahkan kamu untuk mendapatkan hasil grafis dengan sangat cepat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com