Penjelasan Warna Teal dan Contohnya

Assalamualaikum. membahas warna memang tidak ada habisnya, karena jenis warna itu sangatlah banyak. kali ini saya akan menjelaskan apa itu warna teal beserta contohnya. agar lebih tau dan bisa membedakannya dengan warna lain.

Apa itu Warna Teal

Warna Teal adalah warna biru kehijau-hijauan, yang merupakan warna hasil campuran dari biru dan hijau. kalau dalam roda warna, teal itu warna terseier, hasil dari campuran warna primer dan sekunder.nama teal berasal dari nama itik eurasia (teal urasia), dimana pada bagian kepala itik ini terdapat warna teal. kalau dilihat, warna teal mirip dengan cyan, karena masih dalam keturunan warna biru. jika dalam mode RGB warna teal bisa dihasilkan dengan menurunkan kecerahan dari warna cyan.

Contoh Warna Teal

contoh warna teal beserta kode hex
Contoh waran teal dan kode hex nya

Warna teal mulai digunakan pada tahun 1917 sebagai nama warna. namun ketenaran warna teal memuncak pada tahun 1990an. banyak orang menggunakannya sebagai warna kain, termasuk warna seragam tim olahraga.

Saat ini warna teal juga selalu digunakan, dalam berbagai produk. namun ada beberapa orang yang belum menghafal warna ini sehingga salah faham. contohnya :

Warna Teal dikira warna tosca. padahal keduanya itu berbeda, walaupun memang mirip.

perbedaan warna teal dan warna tosca
Perbedaan warna teal dan warna tosca

Seperti gambar diatas, perbedaan warna teal dan tosca sangatlah jelas. teal terlihat lebih gelap dari tosca.

Jenis Warna Teal

Selain dari warna teal diatas, ada 2 lagi yang masih termasuk warna teal. keduanya masih turunan dari teal namun tetap memiliki perbedaan :

contoh warna teal biru dan warna teal hijau
Contoh wrna teal biru dan teal hijau

Warna Teal Biru (teal blue) merupakan warna teal yang memiliki unsur biru lebih banyak ketimbang hijau. sedangkan Warna Teal Hijau (teal green) adalah warna teal yang memiliki unsur warna hijau lebih banyak dari biru.

Cara mencampur warna dan contohnya

Jadi ketika mencampur warna biru dan hijau dengan perbandingan 50:50 maka akan menghasilkan warna teal asli. namun jika biru lebih banyak ataupun hijau maka hasilnya adalah teal blue dan teal green. semoga dapat dimengerti.

Kombinasi Warna Teal

Terkhsus untuk kalian para desainer, pasti bertanya tanya : warna teal cocok dengan warna apa ?. berikut saya berikan beberapa warna yang cocok di kombinasikan dengan warna teal.

Kita bisa menciptakan kehangatan dengan memadukan warna teal dengan warna kuning muda, pink, dan magenta.

Selain itu warna teal juga cocok disandingkan dengan warna abu-abu sebagai warna penetral. apalagi dalam desain interior rumah.

kombinasi warna teal
Kombinasi warna teal

Ketik warna kuning yang akan mendominasi, maka campurkan saja beberapa warna teal sebagai perasa. atau sebagai penambah nuansa ketenangan dalam kehangatan warna kuning.

kombinasi warna teal
Sumber : fadmood.com

Penggunaan Warna Teal

Penggunaan warna teal sama dengan warna-warna populer lainnya. mulai dari pakaian, dekorasi rumah, perabot, warna cat maupun kendaran, semuanya sudah dijejaki oleh warna ini.

Namun masih saja ada yang sering lupa. berikut saya berikan contoh penggunaan warna teal.

Warna Teal Pada Pakaian

Disini saya ambil contoh pada pakaian muslimah. jilbab warna teal, teal hiju dan teal biru. kalian bisa lihat perbedaannya ketika di aplikasikan kedalam bentuk kain.

contoh warna teal pada pakaian muslimah hijab
hijab warna teal, teal biru dan teal hijau

Psikologi Warna Teal

Warna teal merupakan perpaduan antara warna ketenangan (biru) dan nuansa optimisme pada warna hijau. warna teal memiliki makna, keseimbangan, ketenangan dan spritual. keanggunan teal mendorong suasana hati untuk tenang dan bersahaja.

Kalian bisa aplikasikan warna ini dan dipadukan dengan warna lainnya, pada interior rumah. rasakanlah hasilnya, pasti penghuni akan merasakan kenyamanan.

Orang yng menyukai warna teal itu tergolong mandiri dan dapat di andalkan. menurut teori psikologi warna.

Baiklah sobat, semoga penjelasan tentag warna teal dan contohnya bermanfaat. terima kasih sudah berkunjung – Assalamualaikum.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com